Ada yang Baru di Rumah Baca Alun-alun Ngawi

Rumah Baca Alun-alun Ngawi yang telah berdiri sejak tahun 2017 silam sebagai salah satu sarana peningkatan semangat gemar membaca di Kabupaten Ngawi kedepan akan memiliki performa yang lebih baik.

Hal itu disampaikan oleh Kepala Dinas Perpustakaan dan Kearsipan Kabupaten Ngawi dalam pembukaan acara Reopening Rumah Baca Alun-alun Ngawi pada Minggu, 15 September 2019 yang digelar oleh Komunitas Egrang dan dihadiri oleh beberapa komunitas masyarakat.

Ketua Komunitas Egrang, Aria Kusuma Aji menyampaikan bahwa acara yang digelar oleh kemunitasnya itu adalah titik baru yang mengawali peningkatan performa Rumah Baca Alun-alun Ngawi.

“Alhamdulillah Reopening sudah selesai, banyak komunitas yang hadir. Kami yakin dengan masukan dari berbagai pihak, program yang kami rencanakan akan berjalan lancar dan ini akan menjadi titik baru bagi performa Rumah Baca Alun-alun Ngawi,” ungkap Aria.

Aria juga menyampaikan bahwa Komunitas Egrang yang ia pimpin selaku mitra pengelola telah menyiapkan beberapa program untuk Rumah Baca Alun-alun Ngawi.

“Dinas Perpustakaan dan Kearsipan telah menandatangani MOU dengan komunitas kami. Ada lima program yang telah kami susun, Mini Teater, Creative Zone, Egrang Story, Inovation Scape, dan Diorama Siap Siaga Bencana,” tutur Aria kepada duniangawi.com.

Ia juga mengucapkan rasa syukur kepada pemerintah Ngawi yang memiliki kemauan tinggi untuk meningkatkan budaya membaca masyarakat Ngawi.

“Kami berterimakasih kepada Pemerintah Ngawi dan seluruh pihak yang terlibat dalam peningkatan budaya membaca di Ngawi. Terimakasih juga atas kepercayaan kepada kami. Kami akan berusaha maksimal agar performa Rumah Baca ini semakin baik, tidak kaku, kreatif dan penuh inovasi,” pungkasnya. .

Ikuti aktivitas mereka IG @egrang_ngawi. (Red)